Saturday, April 14, 2012

Hanya Dengan Sekejap Mata



Semua ide yang cemerlang biasanya hanya berasal dari sebuah angan – angan yang belaka. Bahkan orang lain bisa berkata kalau ide itu gila sampai dikira sakit jiwa. Beberapa ratus tahun lalu, ada seorang pria yang mengatakan kalau orang bias terbang itu tidaklah mungkin, atau orang yang masih dapat terdengar suaranya itu terdengar gila, mungkin horror juga ya dia ngebayanginnya. Tapi, pesawat pun membuat semuanya itu mungkin. Kaset, CD, MP3 pun adalah hal yang biasa untuk jaman sekarang. Tak akan lagi dibilang horror kalau suara orang yang sudah meninggal pun masih terdengar dimana – mana. Buktinya, suara Whitney Houston dan Michael Jackson pun melegenda, apalagi sejak kematian mereka yang cukup mendongkrak popularitas mereka. Orang yang pada awalnya tidak percaya pun akan dibilang aneh kalau dia hidup di jaman sekarang, atau kolot.

Aku mau berbagi tentang angan – anganku yang kurasa memang tidak mungkin kecuali kalau lewat kekuatan supranatural yang aneh – aneh. Aku tidak akan berkata bahwa ini menjadi kenyataan, hanya berpikir, kalau ini terjadi. Tanpa panjang dan lebar, aku sempat berpikir tentang sesuatu yang menghemat transportasi, biaya, energi, uang, dan yang cukup penting, waktu. Aku berpikir demikian karena ada yang menanyakan padaku, seandainya aku diberi kesempatan untuk memiliki kekuatan supranatural, apa yang aku mau? Ada yang menjawab ingin jadi kuat, ada yang menjawab ingin menjadi superman, atau ingin terbang. Aku hanya ingin.. berpindah tempat.


Maksudnya? Jadi, aku berpikir untuk berpindah tempat. Ya. Bukan kabur tentunya. Tetapi aku ingin pergi kemanapun aku ingin hanya dalam sekejap mata. Aku memejamkan mata sebentar, lalu aku mulai membayangkan. Aku membayangkan berada di sebuah ruangan yang remang – remang tetapi hangat, dengan hamparan furniture kayu dan suasana old American house style lengkap dengan tempat pembakaran apinya. Hangat, namun membosankan. Dan aku pun membayangkan, aku –yang aku bayangkan- itu memejamkan mata juga, lalu aku merebahkan telapak tanganku satu dengan yang lain dengan posisi vertical di depan dada, dan wuzz aku berada di atas air terjun Niagara – gara! Aku melihat sekitarku dengan senyum sumringah, karena aku belum pernah kesana tentunya sehingga itu menjadi hal yang baru bagiku. Aku duduk di tepia tebingnya sambil menikmati air terjun yang mengalir menyerobot satu sama lain dan aku menikmati semilir angin dan alunan suara gemericik air yang tanpa sadar membawa kakiku berdansa mengikuti irama yang menenangkan itu. WAW.

Atau, kalau aku sedang suntuk dengan pekerjaan – pekerjaan perkuliahan yang main tidak masuk akal, dengan sekejap mata, TING!!! Aku sudah berada di Venice menikmati indahnya struktur bangunan authentic mereka dan dapat mencoba makanan khas sana. Kalau ingin ke tempat yang ekstrim, aku dapat mengunjungi kutub utara dan merasakan bekunya salju langsung di kulitku dan memakan daging rusa, atau daging salmon yang segar. Wah.. dan tanpa biaya pesawat yang pastinya sangat mahal, tanpa membuang waktu, mungkin menghemat beberapa hari perjalanan, menghemat energi, dan aku tidak perlu membawa koper untuk tinggal disana. Aku dapat ke rumah ku kapanpun aku mau dan aku membutuhkannya.

Andaikan..
Tentunya, aku juga dapat memikirkan hal itu dengan konsekuensi buruknya. Kalau orang dapat melakukan hal yang sama, seperti di film JUMP, dia dapat dengan mudahnya merampok bank tanpa diketahui oleh siapapun. Atau dia dapat ‘kabur’ kemanapun dia ingin melepas tanggung jawabnya. And we are not created to leave our all of our problems. We are created to be strong enough to face every circumstances. Seperti itulah kira – kira. Sesuatu yang terlihat menyenangkan bagi seseorang, pasti akan merugikan pihak – pihak lainnya.
Tetapi, dibalik itu, aku kembali memikirkan hal ini ketika aku duduk di mobil menikmati perjalanan dari Cikarang ke Kuningan, Jakarta, dan seperti yang memang biasa terjadi, mobil yang kami tumpangi dilanda macet. Kalau aku mempunyai kemampuan ini, aku dapat menghindari macet! Kalau semua orang mempunyai kemampuan ini, tidak ada yang namanya macet! Tetapi ya tentu saja mubazir semua jalan yang dibuat, tol – tol, jembatan – jembatan, dan seluruh alat transportasi, mulai dari pesawat, mobil, angkutan umum, motor, bus, dan lainnya. Ternyata konsekuensinya lebih sulit ya dibayangkan.

Ternyata ‘FUN’ doang itu nggak berarti ya..



Terkadang..



Kadang orang tidak butuh terlalu banyak kata. 
Mereka hanya butuh kehadiran seseorang. 
 
Mereka tidak butuh pandangan kasihan seseorang. 
Mereka butuh dukungan. 
Mereka butuh pelukan.

Masalah pastilah akan silih berganti menghampiri makhluk berakal budi yang masih bernyawa, tak peduli akan keadaan apapun, ia pasti singgah.

Tak untuk membuat hidup yang keras ini menjadi semakin membeku, tetapi untuk memberi warna kepada dunia abu - abu ini.

Kadang senyuman yang menghias wajah - wajah berharga ini menutupi peliknya kehidupan.

Mereka tidak sadar ada getaran di belakangnya.
Getarannya di bibir, menahan sakit akan gigitan jaman.
Menumpahkan tetesan darah pengorbanan, dan air mata pertahanan.

 Mereka hanya membutuhkan seseorang untuk menghapus air mata mereka.
Mencabut duri yang berduri di dada mereka.

Bukan kata - kata yang mereka cari.
Kata - kata yang dirangkai indah untuk memuaskan mereka yang ingin menjadi 'pahlawan' kesiangan.
Mereka butuh kehadiran.
Kehadiran yang tulus, yang dapat menyampaikan isi hati, walaupun tanpa kata - kata.
Kata - kata mungkinlah menipu, tetapi ketulusan hati tidak dapat menipu.

Mereka butuh cinta.




Wednesday, April 4, 2012

Letters From God About Man. Girls Only :)


 
 
Everyone longs to give themselves completely to someone,
To have a deep, solid relationship with another.
To be loved thoroughly and exclusively.

But God, to the Christian says:
No.  Not until you are satisfied, fulfilled and content with Me alone, with giving yourself unreservedly to Me, with having an intensely personal relationship with Me. 
Only after discovering, in Me, your true satisfaction, will you be capable of the perfect human relationship I have planned for you.
  You will never be untied with another until you are united with Me, exclusive of all other desires or longing.

 I want you to stop planning.
Stop wishing and allow me to give you the most thrilling plan existing, one you cannot imagine.  I want you to have the best.  Please allow me to bring it to you.
  You just keep watching Me, and expecting the greatest things.
Keep listening and learning from the things I tell you.

Just wait.
Don’t be anxious.
Don’t worry.
Don’t look around at the things others have gotten or that I have given them. You just keep looking at Me or you’ll miss what I have to show you.
And when you’re ready?  I’ll surprise you with a love FAR more wonderful than any you could dream of. 
 
You see, until you are ready and the one I have for you is ready (I am working at this moment to have you both ready at the same time),when you are both satisfied exclusively with Me, then I will bring you two together, and thus the perfect love.

And dear one, I want you to have this wonderful love.
I want you to see in flesh, a picture of your relationship with Me.
Know that I love you completely.
I am God.
Know this and be satisfied.
I love you My daughter

Sincerely,
Your Father in Heaven

Nb: This letter blesses me indeed. It makes myself not to worry seeking the perfect man for me to spend my life untill i found my face full of wrinkles. All i have to do is peacefully stand still and give my love pen to God. Let His scenario will be done in my life because i believe His is better than mine. I couldn't lie if i had been worried all this time thinking how's my love life goes on. And from this letter i have just realized that i should let my self fulfilled with His love because He's the one i've ever needed. Like a song, He is the best thing i never knew i needed. Therefore, it is extremely wrong if i seek other place to fulfill my needs. I realized i should satisfy my longing through Him. He loves me more than anything, and i know that He loves you too. 

I like a quote that says,“A woman's heart should be so hidden in God that a man has to seek Him just to find her.” Frankly, it says like this, hey women, if you want to find a perfect man, you should seek it in Him. If you are attracted to a man and you desire to know if he is a right man, you should ask God first. So, you do not need to put on your thick make up or very short skirt just to attract man because that man who are being attracted by the wrong way you do, he is absolutely not the perfect match for you. God will give you the man who also love God more than anything who will love you deeply either. Not just saying that he loves you, but that man will also serve you the way you deserve.



I want to be the one who have the rightest man for me, who will serve me the way i deserve, honor me, and love me like i'm going to die tomorrow. Love is not blind. It gives you more sight to see, and women, you are precious. You deserve the best, the best man, and the best God. You do not have to find the most perfect man in the world, but the one who have the most perfect God who will perfecting him. And through God, everything will be so perfectly and peacfully done. 

I rest my life in You, Lord. I know you have planned what best for me, and love me like no one ever did before. 



Jeremiah 29:11
For I know the plans I have for you,” says the Lord. “They are plans for good and not for disaster, to give you a future and a hope. 

Matthew 11:28-29
“Come to me, all you who are weary and burdened, and I will give you rest. Take my yoke upon you and learn from me, for I am gentle and humble in heart, and you will find rest for your souls.

Romans 8:37-39
No, despite all these things, overwhelming victory is ours through Christ, who loved us.
And I am convinced that nothing can ever separate us from God’s love. Neither death nor life, neither angels nor demons, neither our fears for today nor our worries about tomorrow—not even the powers of hell can separate us from God’s love. No power in the sky above or in the earth below—indeed, nothing in all creation will ever be able to separate us from the love of God that is revealed in Christ Jesus our Lord.




Courageous (2011) Man's Calling is To Serve and Protect



Dimulai dari kematian anak perempuannya, Emily, yang menyadarkan Adam Mitchell membuat resolusi dan janji seorang ayah untuk Dylan, anak tertuanya dan keluarganya. Dia sadar bahwa mnjadi ayah yang baik saja belum cukup, ia harus menjadi ayah yang hebat, a courageous dad. Seorang ayah yang memberikan dirinya untuk melayani keluarganya, sesudah Tuhan tentunya. Seorang ayah yang mengajarkan anak - anaknya nilai - nilai Kerajaan Allah, dan bukan hanya mengajarkan tetapi juga memberikan contoh.

Adam adalah seorang polisi untuk memberantas geng - geng di suatu negara bagian Amerika Serikat. Dari situlah ia tersadar akan pentingnya peran seorang ayah. Kepala kepolisiannya menyatakan bahwa sebagian besar anak - anak yang bertindak kriminal merupakan anak - anak yang dibesarkan tanpa ayah. Dalam menyadari pentingya peran ayah, disitulah film ini membuat penontonnya terharu dan tertawa. Ada suatu adegan yang membuat penonton tertawa dimana berkali - kali Adam berkata kepada istrinya "Bye. I love you." kepada istrinya tetapi malah nyasar ke kepala kepolisiannya. Yang membuat terharu? Cobalah bagian akhirnya.

Film ini dikemas secara menarik dengan mengisahkan kehidupan dari keempat polisi dan satu rekan mereka yang secara sepakat dan resmi membuat resolusi untuk menjadi ayah yang baik. Pelopornya tentu saja Adam, lalu diikuti dengan Nathan Hayes, David Thomson, Shane Fuller, dan Javier Martinez. Iman mereka pun diuji untuk melakukan resolusi mereka yang teah mereka tandatangani sendiri. Dari awal film pun saya sudah terharu, saat si Hayes mengejar mobil yang dicuri dengan sekuat tenaga bukan karena khawatir tentang mobilnya, tetapi karena anaknya yang masih ada dalam mobil.

Menariknya, film ini juga memperlihatkan bahwa pertolongan Tuhan itu selalu ada. JanjiNya pun tergenapi sesuai dengan Yohanes 15 : 7. "Jikalau kamu tinggal di dalam Aku dan firman-Ku tinggal di dalam kamu, mintalah apa saja yang kamu kehendaki, dan kamu akan menerimanya." Itulah yang terjadi dalam keluarga Javier. Ketika terlihat tidak ada jalan karena tidak lagi mempunyai pekerjaan, apalagi setelah ditolak untuk bekerja sebagai tukang bangunan, tiba - tiba seseorang memanggil namanya dan menyuruhnya bekerja untuk membangun gudang rumahnya setelah ia berdoa kepada Tuhan. Kejadian ini tentulah bukan suatu kebetulan bagi Tuhan. Adam Mitchell, sang pemilik rumah mengira bahwa ia adalah Javier, teman dari temannya yang bersedia membantunya. Nyatanya, Javier yang dimaksud pada awalnya terbaring di rumah sakit, dan Adam mengira yang di depan rumahnya itu adalah Javier teman dari temannya itu. Luar biasa.  

Tidak perlu panjang lebar, inilah cuplikan, Movie Video soundtrack, maupun trailer dari Courageous: Man's calling is to serve and protect.



 


Tuesday, April 3, 2012

Fatherless Generation. Peran ayah yang belum banyak diketahui.



Satu lagi film yang harus ditonton oleh para ayah, Courageous. Perlu diketahui kalau sebagian besar ayah di dunia tidak tahu bagaimana menjalankan peran ayah yang sebenarnya. Mereka bahkan tidak mengetahui bahwa peran ayah itu sangat amat besar dampaknya bagi anak - anak mereka. Setiap anak pasti mempunyai kebutuhan untuk dilindungi, diterima, diperhatikan, dan dilayani. Saya rasa, itulah tugas penting yang harusnya diemban seorang ayah. Anak - anak bukan hanya merasa lengkap kalau ada ayah mereka yang berperan sesungguhnya, tetapi mereka butuh peran itu.

Di film ini, sang kepala kepolisian pun menyampaikan hal yang penting bagi anak buahnya, yang merupakan pemeran - pemeran utama dalam film ini. Dia berkata bahwa sebagian besar kriminal dan geng - geng yang ada di Amerika berasal dari keluarga yang tidak memiliki ayah. Apalagi, dalam suatu adegan, seorang anak muda menjawab bahwa dia merasa tidak memiliki siapapun ketika ditanya mengapa dia berada di dalam geng. Karena di dalam geng terdapat persatuan kekeluargaan yang solid, layaknya di rumah.

Saya pun mencoba untuk mencari seberapa besar pentingnya seorang ayah di rumah, dan saya menemukan informasi - informasi seperti ini:
  • 63% of youth suicides are from fatherless homes (US Dept. Of Health/Census) – 5 times the average.
  • 90% of all homeless and runaway children are from fatherless homes – 32 times the average.
  • 85% of all children who show behavior disorders come from fatherless homes – 20 times the average.  (Center for Disease Control)
  • 80% of rapists with anger problems come from fatherless homes –14 times the average.  (Justice & Behavior, Vol 14, p. 403-26)
  • 71% of all high school dropouts come from fatherless homes – 9 times the average.  (National Principals Association Report)
  • Eight times more likely to go to prison.
  • Five times more likely to commit suicide.
  • Twenty times more likely to have behavioral problems. 
  • Twenty times more likely to become rapists. 
  • 32 times more likely to run away. 
  • Ten times more likely to abuse chemical substances. 
  • Nine times more likely to drop out of high school. 
  • 33 times more likely to be seriously abused.
  • 73 times more likely to be fatally abused.
  • One-tenth as likely to get A's in school. 
  • On average have a 44% higher mortality rate. 
  • On average have a 72% lower standard of living.
Nah, demikian tertolaknya seorang anak tanpa peran seorang ayah. Yang orangtuanya bercerai, tinggal di lingkungan lesbian, atau lingkungan - lingkungan yang tidak memadai. Masih banyak lagi fakta - fakta yang menunjukan berbagai macam keterkaitan antara kriminal dan generasi tanpa ayah. (cek: KLIK DISINI ) Selain kemiskinan, faktor keluarga yang tidak dapat memperlihatkan figur yang benar ternyata berdampak besar sekali bagi kriminalitas dunia. Mereka berusaha untuk membuktikan dirinya, memuaskan kebutuhannya.

Failing father


Contohnya, 43% anak - anak di Amerika hidup tanpa ayahnya. Sudah menjadi fakta bahwa hubungan diluar pernikahan sudah menjadi makanan mereka sehari - hari. Bahkan mereka tidak menutup - nutupi seperti pasangan artis yang bahkan bangga mereka memiliki anak dari hasil diluar pernikahan. Apakah ini menjadi dampak yang bagus? tentu tidak. Beberapa bagian negara Amerika serikat menjadi tuan rumah geng - geng anarkis yang hanya mengenal kekerasan, kesenangan, dan uang. Saya rasa negara tersebut merupakan negara yang mengerahkan polisinya untuk memerangi geng terbanyak di dunia. Kenapa mereka memilih jalan hidup mereka sebagai geng? Karena mereka tidak memiliki ayah. Lalu apa hubungannya? Mari kita lanjutkan.

90% anak - anak yang tidak memiliki rumah dan kabur dari rumah berasal dari rumah tanpa ayah. Mereka muak dengan kerinduan mereka akan kehadiran seorang ayah di rumah. Mereka tidak betah, atau mungkin iri dengan temannya yang bermanja - manja dengan ayahnya. Mereka berpikir bahwa merekalah yang menjadi tulang punggung keluarga setelah melihat seorang ibu saja tidak cukup kuat untuk menanggung beratnya beban yang seharusnya dipikul seorang ayah. Mereka ingin lari dari kenyataan itu. Mereka ingin bebas. Tetapi pada kenyataannya mereka tidak mendapat hidup yang lebih baik. Mungkin itulah alasan mereka menjadi bagian dari geng. Karena disitulah mereka merasakan sebuah 'keluarga.

80% Pemerkosa termotivasi dari rasa marah mereka karena ketidakhadiran ayah dalam keluarga. Suatu hal yang mereka tahu itu salah, tetapi menyenangkan bagi mereka pun menjadi pembuktian bagi mereka. Mereka ingin semua orang takut kepada mereka karena mereka sendiri dipenuhi dengan ketakutan. Mereka takut akan hidup mereka yang tidak ada yang melindungi mereka, menjaga mereka. Mereka takut akan masa depan mereka. Mereka membawa pistol untuk menakut - nakuti orang, karena mereka senang semua orang mengalami hal yang sama dengan mereka, ketakutan. Mereka tidak terima dengan keadaan mereka.


Satu lagi info yang ingin saya highlight. 71% remaja di bawah 19 tahun yang hamil diluar nikah tidak mempunyai ayah atau mempunyai ayah yang tidak berperan. Fakta ini cukup fair. Justru tidak fair apabila ayah yang mabuk - mabukan, kerjanya hanya menganggur dan berjudi mengusir anak perempuannya karena hamil diluar nikah. Anaknya memang bersalah, tetapi saya perlu memberikan cermin yang besar kepada sang ayah. Dia harus berkaca. Sudahkah dia memberikan figur yang tepat? Sudahkah ia menjalankan peran yang seharusnya? Anak itu pasti rindu kepada ayahnya. Tetapi, dia berusaha mencari belaian kasih sayang seorang ayah ke tempat yang salah. Akibatnya, seks bebas dan hamil diluar nikah pun tak dapat dihindari. Penyelewengan seksual pun kerap terjadi, contohnya gay dan lesbian. Saya pernah mendengar bahwa seorang lesbian menjadi yang tidak seharusnya disebabkan oleh kekecewaan atas figur ayahnya yang meninggalkan keluarganya untuk menikaj dengan perempuan lain. Ataupun gay yang kecewa dengan peran orangtuanya, terutama tidak satu jalan dengan ayahnya yang selalu menolak dia. Lihat saja lagu Eminenm yang berjudul my dad's gone crazy yang adalah bentuk kekecewaan terhadap figur ayah.

Seorang ayah adalah pemegang otoritas di dalam keluarga. Dia yang adalah pemimpin keluarga mendampaki keluarganya dengan sikap dan keputusan yang ia ambil. Seorang anak pasti melihat ayahnya dalam ia mengambil keputusan atau berperilaku. Kalau perkembangan seorang anak kehilangan figur pemimpin dan otoritas, anaknya akan kehilangan kepercayaan diri dan menjadi seseorang yang pesimis, sulit untuk beradaptasi dengan lingkungan, bahkan mengalami gangguan psikoseksualnya. Satu kunci bagi mereka yang berjalan di jalan yang tidak seharusnya adalah kekecewaan, ketertolakan, dan kepahitan yang mendalam sehingga mereka mencari persetujuan atau 'pengobatan' di tempat yang salah.

Orang - orang yang tertolak berusaha membawa dirinya seakan - akan untuk semua orang tahu bahwa mereka adalah orang yang tertolak. Memakai baju yang tidak seharusnya dapat menunjukkan ketertolakan mereka dan seakan - akan berkata ke semua orang di sekelilingnya bahwa mereka harus diperhatikan lebih dan dengan begitu mereka akan terpuaskan.

Dengan memikirkan peran ayah ini, saya jadi berpikir, inilah yang dimaksudkan untuk menjalin hubungan yang kudus sejak kita pacaran. Karena dengan memiliki hubungan yang kudus, saya sebagai wanita tahu bahwa laki - laki tersebut memang tahu bagaimana menghormati dan menghargai wanita. Maka dari itu saya dapat berkata omong kosong kepada laki - laki yang berkata bahwa dia cinta kepada pacarnya dengan amat - sangat sehingga mengajak hubungan diluar nikah. Ewwhh! TEntunya itulah tanda bahwa dia tidak tahu peran yang ia jalankan. Tidak tahu bagaimana memperlakukan wanita yang seharusnya dia serve dengan baik, dan menjagak kekudusannya. Dengan begitu, saya yakin mereka akan memiliki pernikahan yang solid, pernikahan yang berhasil, Dan pasangan pernikahan yang tahu bagaimana melakukan nilai - nilai yang benar, pasti akan mengajarkan nilai - nilai yang benar itu kepada anak - anaknya. Anak - anak yang mempunyai nilai kebenaran akan menghasilkan masyarakat yang benar pula.

Memang, sesuatu itu asalnya dari awal. Dan yang terpenting dari dalam diri sendiri..





Nb: Saya merasa seperti psikolog ketika menulis post ini. Kalau kurang akurat, atau kurang berkenan, you can freely send an email to me :) Ini hanya pemikiran saya saja, jadi boleh setuju atau setuju :D

TTYL

When I lost my cooking feel..

"Sushi bikinan cici enak banget sih.." begitulah jawab Sammy ketika mama melontarkan protes karena melihat begitu banyak sushi di piring Sammy. Dan saya pun berbangga hati atas jawaban my brutal little brother. Padahal, saya membuatnya dengan bahan yang sederhana. Nasi jepang yang bundar - bundar dan lengket, lembaran besar rumput laut, rookworst, crabstick, teri goreng, wijen tabur, timun jepang, telur daun bawang, mayones instant dengan campuran spesial ala saya, serta saus spesial yang hanya ditemukan di rumah. Tentu saus itu hasil coba - coba sendiri, dan umur resep itu sudah yaa kurang lebih satu tahun :D Hanya dengan menggulung kesemua bahan itu menjadi satu dan zappp jadilah sushi yang enak ala rumah. Sayang tidak sempat foto karena tangan penuh dengan nasi menempel dan 10 gulung sushi pun habis dalam berkejap - kejap haha.

Lebih enaknya lagi, kalau di rumah ada persediaan salmon, tempura, tuna ataupun belut panggang. Yum. Pernah waktu itu saya post sushi yang isinya tempura dan saya bentuk sedemikian rupa di BBM. Alhasil komen yang berdatangan pun tak jauh - jauh seputar,"Waw Syl, makan di restoran mana?" Saya pun membalas komentar itu dengan malu - malu udang. Ternyata susunan sajian saya sekelas restaurant Masa di New York hahaha. Okay, mungkin belum sampai situ. Sekilas info, Masa adalah salah satu restoran termahal di dunia dengan harga $480 sampai $680 per orang. Dan chefnya (kayaknya sekaligus pemiliknya) sendiri adalah orang jepang, Masa Takayama. Wow hebat ya bisa sukses di negara orang. Aragawa Restaurant juga termasuk salah satu restoran termahal di Jepang, sekaligus dunia. Untuk menikmati seporsi Kobe Steak, $450 pun harus rela dikeluarkan. Katanya sih emang worthed dengan harganya yang segitu. Itu wajib hukumnya.

Steak at Aragawa


Saya pun termasuk orang yang sensitif dalam hal daging sapi. Hanya daging sapi pilihan yang dapat masuk ke mulut saya. Saya tidak sedang bercanda, loh. ;) Entah mengapa, daging sapi itu sangat alot untuk diproses dalam mulut saya. Tak jarang saya berhenti memakan daging sapi karena terlewat alot, atau menyelip. Gigi saya pun sensitif dengan bahan - bahan makanan yang mudah terselip, terutamanya daging. Makannya, saya pun jadi malas memakan daging. Ternyata eh ternyata, tak hanya daging, sayur pun begitu mudah terselip. Mungkin, sisi positif yang dapat saya ambil, bahkan gigi saya pun menyuruh saya untuk diet! Oh tidak. Diet. Hmm. Untuk urusan yang satu ini, terasa begitu sulit untuk dilakukan. Jika berhasil berkurang sekilo ataupun dua kilo, maka minggu kedepannya pasti akan naik lagi tiga kilo.

Kehidupan di student housing pun adalah salah satu penyebab tubuh ini tidak ingin mengecil. Tidak ada hal yang dilakukan, tetapi kebosanan pun menjadi salah satu alasan untuk ngemil. Kalau tidak ngemil pun, itu hanya tahan beberapa hari. Oleh karena itu, saya pun mencoba untuk tidak makan malam. Tetapi itu sangat - sangatlah sulit. Makan pagi pun saya menggantinya dengan buah. Again, itu sangat - sangatlah sulit. Ngemil bagaikan iblis yang mengejar - ngejar seperti singa bertanduk dan bersayap. Menggerayangi pikiran saya dengan berbagai cara. Saat menulis tulisan inipun saya telah menghabiskan satu bakpao, sekotak susu kacang kedelai, dan sebungkus Lays rasa rumput laut. One of my favorite! :D Mungkin saya akan berjanji untuk hanya makan siang setelah ini. Well, kita lihat saja nanti. Tadinya saya berencana untuk membuat Apple Crumble, tetapi, ketika saya membuka kulkas, saya pun tidak menemukan satu pun buah apel terbaring di tempat buah. Saya pun beralih untuk membuat brownies Crumble. Tetapi, rasa malas yang dihasilkan karena membayangkan seberapa banyak kalori yang akan masuk dari kue tersebut mengurungkan niat saya.

Saya pun membuka laptop dan mulai menulis blog tentang makanan. Rasanya, itu cukup mengobati keinginan saya untuk memasak. Sebenarnya akhir - akhir inim feel untuk memasak saya hilang. Memasak Sushi kemarin pun karena mama terus mendesak untuk dimasakin Sushi. Ya, tidak ada pilihan lain selain menuruti. Masakan saya yang pertama dalam liburan ini pun tidak terlalu mengecewakan.

Begitulah intinya. Sebenarnya panjang dan lebar post kali ini hanya berujung pada satu maksud yang ingin saya lontarkan dari awal. Keinginan memasak saya hilang! Saya hanya ingin tahu, adakah yang tahu dimana saya dapat menemukannya kembali? Untuk menambah koleksi foto saya di laptop yang berjudul Foodism ini? Aahh, mungkin suatu saat nanti, di saat yang tidak terbayangkan, saya akan dapat menemukannya kembali..

WELCOME to my BLOG

 = get your chips and read enjoyingly  =

Today's quote

happy with your life. Express it. enjoy every shits.

Search This Blog